Jika ketampanan wajah dijadikan senjata untuk memikat hati wanita.
Maka jangan menyesal jika suatu saat mereka akan mudah berpaling kepada yang lebih tampan.
Jika kekayaan harta dijadikan senjata untuk memikat hati wanita.
Maka jangan menyesal jika suatu saat mereka akan mudah berpaling kepada yang lebih kaya.
Jika kedudukan dan jawatan dijadikan senjata untuk memikat hati wanita.
Maka jangan menyesal jika suatu saat mereka akan mudah berpaling kepada yang lebih yang lebih tinggi kedudukannya.
Jika manisnya rayuan kata-kata dijadikan senjata untuk memikat hati wanita.
Maka jangan menyesal jika suatu saat mereka akan mudah berpaling kepada yang lebih pintar dalam rayuan.
Oleh karena itu...
berbajulah dengan ketakwaan anda kepadaNya.
bersopanlah dengan kesopanan dan kelembutan dalam bertutur kata.
Tegaslah dengan keramahan dalam bersikap.
Hiasilah hati dengan kemuliaan akhlak dalam pergaulan.
Jika hal itu direalisasikan...
Maka wanita akan lebih setia.
Maka wanita akan lebih taat dan patuh selagi tidak melanggar syariat
Maka wanita akan merasa bahagia karena dimuliakan.
Dan itulah sebenarnya keinginan wanita...
Didampingi seorang lelaki yang akan mampu menasihati.
Didampingi seorang lelaki yang akan mampu membimbingnya
Didampingi seorang lelaki yang akan mampu mengingatkannya untuk pertambahan iman di hati
Didampingi seorang lelaki yang akan mampu membawa wanita menuju Redha-Nya.
Sungguh tiada terlukiskan betapa bahagianya wanita jika lelaki benar-benar memperlakukan mereka seperti itu.
Wallahu'alam
No comments:
Post a Comment